Kesejukan Danau Vulkanik Telaga Menjer Wonosobo

WISATA TELAGA MENJER — Wonosobo sangat dikenal dengan wisata Dieng Plateunya namun ada satu tempat yang sering terlewatkan namun menawarkan eksotisme wisata alam yang luar biasa. Telaga menjer adalah salah satu objek wisata menarik di Wonobo yang merupakan danau Vulkanik di kawasan pegunungan yang sejuk. Hawa sejuk dan pohon-pohon di hutan sekitar telaga menjer menawarkan ketenangan dan cocok untuk menyegarkan pikiran. Selain dijadikan tempat wisata, air telaga Menjer juga dimanfaatkan sebagai sumber Pembangkit Listrik Tenaga Air, PLTA Garung namanya. PLTA Garung ini mampu mensuplai aliran listrik seluruh kecamatan di Wonosobo bahkan sampai ke luar daerah.

Telaga Menjer Wonosobo

Telaga Menjer Wonosobo

Telaga Menjer sebenarnya relatif lebih mudah dijangkau dari Kota Wonosobo jika dibandingkan dengan kawasan Dieng Plateu. Lokasinya hanya berjarak kurang lebih 12 kilometer saja dari Kota Wonosobo, tepatnya di Desa Maron Kecamatan Garung. Dari kota Wonosobo ambil jalur arah ke Dieng, setelah pasar Garung ambil jalan ke kiri. Dari lokasi tersebut akan banyak petunjuk arah menuju Telaga Menjer, jadi tidak perlu khawatir akan tersesat. Namun untuk menuju kesana tidak ada angkutan umum, jikapun ada anda perlu mencari tukang ojek di daerah Garung Untuk mengantarkan sampai Telaga Menjer.

Perjalanan menuju Telaga Menjer dari Garung menawarkan pesona alam pegunungan yang sangat elok. Jalan berliku dan udara yang sejuk membuat suasana makin menyenangkan. Sebelum sampai ke Telaga menjer anda akan melewati PLTA Garung, yang bisa anda saksikan dari dekat. Pipa-pipa raksasa mengalirkan air telaga Menjer beberapa kilometer mencapai Turbin di PLTA Garung.

Tidak perlu waktu lama untuk sampai di kawasan Telaga Menjer, dengan tarif masuk yang cukup murah Rp.3000 per orang. Untuk sampai Telaga Menjer sendiri anda haru menuruni tebing, namun jangan khawatir karena sudah tersedia tangga semen yang memudahkan anda sampai danau. Telaga Menjer ini konon adalah bekas aktivitas vulkanik yang ada di dataran tinggi. Sampai di tepian danau, hawa udara makin sejuk ditambah dengan pemandangan air yang tenang membuat suasana makin membuat segar pikiran.

Bagi anda yang ingin berkeliling Telaga menjer tersedia pula perahu motor yang bisa anda sewa berombongan. Untuk bisa berkeliling telaga Menjer, anda harus merogoh kocek Rp. 40.000 satu kali putaran. Bagi anda yang suka memancing Telaga Menjer juga bisa dimanfaatkan sebagai wahana pemancingan alami. Selamat Jalan-Jalan.

You may also like...

Leave a Reply