Puncak Suroloyo Berbenah


Puncak Suroloyo

Puncak Suroloyo


Tukang Sapu Puncak Suroloyo yang merupakan salah satu Obyek wisata di Kabupaten Kulonprogo Provinsi DIY yang memiliki pesona keindahan segaligus wisata yang mengandung banyak mitos dan mistik. Pada tulisan terdahulu saya pernah menceritakan sebagian keindahan-keindahan Puncak Suroloyo sebagai salah satu tempat wisata di Yogyakarta. Setelah beberapa bulan saya tidak mengunjungi Puncak Suroloyo, kali ni saya berkesempatan mengunjungi kembali Puncak Suroloyo. Sebenarnya bukan untuk berwisata kedatangan saya ini, tetapi ada pekerjaan yang harus saya selesaikan di Puncak Suroloyo. Akan tetapi kesempatan ini sekaligus menjadi ajang wisata dan melepaskan kejenuhan bagi saya. Puncak Suroloyo dianggap sebagai tempat tertinggi semasa jaman kerajaan Mataram. Para Dewa diyakini berada di Puncak tertinggi suatu tempat, sehingga Puncak Suroloyo direpresentasikan sebagai kediaman Para Dewa.


Puncak Suroloyo

Puncak Suroloyo


 

Ada hal menarik yang membuat saya ingin berbagi cerita. Menurut Pak Salim penjaga Puncak Suroloyo telah bertahun-tahun Puncak Suroloyo seolah “tidak mendapatkan perhatian” karena banyak kerusakan di sana-sini yang tidak kunjung diperbaiki. Akan tetapi beberapa saat terakhir ini nampak  ada upaya yang cukup serius dari Dinas Pariwisata Kabupaten Kulonprogo Untuk membenahi Kawasan Puncak Suroloyo. Saya menyaksikan ada beberapa perubahan yang membuat Puncak  Suroloyo semakin terlihat cantik dan indah. Di Kawasan sekitar areal  parkir sudah dibangun fasilitas penerangan dengan Tenaga Matahari, sehingga meski listrik PLN padam lampu penerangan tetap berfungsi dengan baik. Masalah yang sering dihadapi masyarakat sekitar Puncak Suroloyo pada musim penghujan adalah padamnya listrik dalam waktu yang kadang-kadang bisa berhari-hari. Saya pribadi bisa memaklumi kondisi ini, daerah yang cukup sulit dijangkau dan rimbunyya pepohonan tidak mudah bagi PLN untuk memperbaiki kerusakan Listrik di Puncak Suroloyo. Dengan Penerangan Tenaga Surya paling tidak bisa membackup penerangan di Puncak Suroloyo.


Menara Suar Puncak Suroloyo

Menara Suar Puncak Suroloyo


 

Fasilitas menarik lain adalah dibangunnya menara suar di kawasan puncak Suroloyo. Menara suar dilengkapi dengan lampu berkekuatan tinggi yang didesain bisa berotasi 360 derajat sehingga dapat dilihat dari jarak yang jauh dan menambah keindahan puncak suroloyo. Meski pada saat kunjungan ini lampu menara suar di Puncak Suroloyo belum beroperasi tetapi sudah terlihat anggun dan indah.  Selain Lampu yang berotasi dilengkapi juga dengan lampu penerangan yang mengarah ke jalan naik Puncak Suroloyo.Banyak pengunjung yang sengaja menyempatkan diri mengunjungi Puncak surolooyo pada  dini hari atau menginap untuk melihat keindahan Sunrise  di pagi hari. Pada Sore hari tidak kalah banyak pula pengunjung yang datang untuk menanti Sunset dari Puncak Suroloyo. Dengan  demikian pengunjung akan lebih nyaman berkunjung  ke Puncak suroloyo Pada Malam Hari, atau pada saat gelap.


Jalan Menuju Puncak Suroloyo

Jalan Menuju Puncak Suroloyo dilengkapi Lampu Penerangan


 

Selain Fasilitas penerangan pada puncak alam suroloyo, di sepanjang jalan naik ke puncak Suroloyo sudah dilengkapi pula dengan lampu penerangan yang cukup dan menambah keiindahan kawasan suroloyo. Beberapa sisi jalan naik yang rusak juga sudah diperbaiki walaupun masih ada yang masih rusak dan cukup berbahaya bagi pengunjung.


Puncak Sariloyo Dari Bawah

Puncak Sariloyo Sisi Lain Suroloyo


 

Fasilitas lain yang tidak kalah menarik berada pada puncak Sariloyo, Puncak Sariloyo merupakan sisi lain dari Suroloyo yang letaknya di sebelah Barat Puncak Suroloyo. Di area ini telah dibangun fasilitas Flying Fox yang bisa membangkitkan adrenalin kita. Bermain Flying Fox diantara tebing dan jurang yang cukup dalam di Puncak Suroloyo merupakan tantangan sekaligus memiliki  keasyikan tersendiri. Pemandangan ke arah Puncak Suroloyo dari titik ini benar-benar luar biasa. Sangat indah dan mempesona. Selain ke arah puncak Suroloyo pemandangan indah juga dapat dilihat ke arah Samigaluh dan sekitarnya.


Lintasan Flying Fox dari Puncak Sariloyo

Lintasan Flying Fox Dilihat Dari Puncak Sariloyo


Dari sisi insfrastruktur jalan, pihak pemerintah daerah Kulonprogo juga mulai menambah lebar jalan yang menuju kawasan Puncak Suroloyo. Meski belum semua jalan diperlebar tetapi sudah cukup menunjukkan keseriusan Pemkab Kulonprogo menggarap Puncak Suroloyo. Memang sangat sayang jika potensi besar keindahan Suroloyo tidak digarap secara serius, tidak akan banyak orang yang datang dan menyaksikan keindahan Suroloyo.  Dengan penambahan beberapa fasilitas dan perbaikan infrastruktur jalan menuju Puncak suroloyo, niscaya akan semakin ramai kawasan ini.  Sukses untuk Pemkab Kulonprogo.


Puncak Suroloyo Dari Sariloyo

Puncak Suroloyo Dilihat Dari Sariloyo


 

You may also like...

9 Responses

  1. edi says:

    pokoke yen suroloyo iku di bangun….. tk dukung deh…. neng mung tak dukung donga bae wong aku lagi krisis iki……… mengko aku tak tambah sering dolan rono…….

  2. Agustine says:

    Saya setuju…..nanti di Jakarta aku promosi ke teman2 terakhir aku ke sana Desmber 2008 …lagi dibangun…sekarang wajah suroloyo seperti apa ya?

  3. armadillo says:

    wah wah wah,, peningkatan,, bagus banget suroloyo sekarang, ketimbang pas umur belasan tahun yg lalu pas main kesitu.. eh itu antena2 apa ya? pemancar wifi kah?? mantab dunk kalo bisa hotspotan…

  4. wahyu says:

    smoga puncak suroloyo jd kenangan yg indah buat para pengunjung,

    sebagai anak kaki gunung suroloyo turut bergembira

    salam buat ex org2 suroloyo

  5. GANDUNG says:

    sipppp maju terusssss suroloyo

  6. galih says:

    apik tenan suroloyo,,,,,,

  7. marq says:

    Suroloyo pemandangannya bagus bgt. Tapi aku masih penasaran setelah dibenahi jadi seperti apa ya? pastinya jadi lebih bagus lagi….kalo bisa jadi kawasan wisata dan ada taman wisata kayak dikaliurang ato bandungan pasti lebih seru lagi….
    Sukses selalu …..

  8. Al Kh@rrym.promotionconcept says:

    Wisata kebaggaan, religi, budaya dan alam seharusnya
    Ada prioritas dr pemda setempat untuk meningkatkan
    Agenda kegiatan / even. Yang bertujuan mempromosikan
    Ke kancah yang lebih luas tetapi juga dibarengi dengan
    Perbaikan dan peningkatan fasilitas. Potensi wisata dengan
    Nilai jual yang seharusnya tinggi, jika memang ingin dikembangkan
    Nuwun…

  1. October 15, 2009

    […] Puncak Suroloyo Berbenah […]

Leave a Reply